Minggu, 06 Desember 2009

Usaha Pembuatan Vernikompos (Kompos Cacing Tanah) bagian 3

Kandungan Vermikompos

Vermikompos yang dihasilkan dengan menggunakan cacing tanah Eisenia foetida mengandung unsur-unsur hara sebagai berikut
Kandungan Persentase
N 1,4 – 2,2
P O,6 – 0,8
K 1,6 – 2,1
C/N rasio 12,5 – 19,2
Ca 1,3 – 1,6
Mg 0,4 – 0,95
pH 6,5 – 6,8
Bahan organic 40,1 – 48,7
Hormon Auksin,sitokinin,giberrelin

Vermikompos dari cacing tanah Lumbricus rubellus memiliki kandungan sbb :
Kandungan jumlah
N 1,58 %
P 70,30 mg/100g
K 21,80 mg/ 100g
Ca 34,99 mg/100g
Mg 21,43 mg/100g
Mn 661,50 mg/ kg
Na 15,40 mg/kg
Cu 1,7 mg/ kg
Zn 33,55 mg/kg
Bo 34,37 mg/kg
C/N rasio 13
pH 6,6-7,5

Vermikompos yang berkualitas baik ditandai dengan warna hitam kecoklatan hingga hitam, tidak berbau, bertekstur remah dan matang (C/N <>

Aplikasi Vermikompos

Vermikompos dapat digunakan sebagai pupuk organik tanaman sayur-sayuran, buah-buahan, bunga, padi dan palawija, serta untuk pemupukan rumput (misalnya untuk lapangan golf). Percobaan penggunaan vermikompos pada tomat, kentang, bawang putih, melon, dan bunga-bungaan menunjukkan hasil yang nyata, baik terhadap pertumbuhan maupun produksi tanaman.
Formula yang dapat digunakan diantaranya 1 kg vermikompos dapat dicampur dengan 3 kg tanah apabila digunakan untuk tanaman di dalam pot. Untuk lahan pertanian dapat digunakan 3-6 kg vermikompos setiap 10 m2 Iuas lahan atau 3-6 ton/ha lahan sawah.
Takaran ini sangat bergantung pada jenis tanaman dan tingkat kesuburan tanah yang akan dipupuk.

Nilai Ekonomis Vermikompos

• pembuatan vermikompos tidak membutuhkan biaya yang mahal.
• Luas lahan yang dibutuhkan relatif kecil.
• Tidak membutuhkan keahlian yang tinggi sehingga relatif dapat dikerjaan oleh siapapun.
• Bahan media atau pakan cacing tanah merupakan limbah organik yang tidak perlu dibeli.
• Dapat mencegah pemcemaran lingkungan akibat limbah organik yang belum dimanfaatkan.
• Dapat dijadikan sumber pendapatan baru bagi masyarakat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar